Sejarah SMK Negeri 1 Narmada
SMK Negeri 1 pada dirintis awal Juli 2008 oleh para tokoh masyarakat, guru dan kepala SMA Negeri 1 Narmada yang sekaligus pada waktun itu di minta untuk mejadi Kepala Sekolah SMKN 1 Narmada yaitu Bapak Drs. Lalu Mustarip. SMKN 1 Narmada membuka 2 Jurusan, Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) dan Otomotif Teknik Kendaraan Ringan ( TKR). Secara geografis, SMK Negeri 1 Narmada terletak di Jalan Ahmad Yani Dusun Peresak Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat dan menjadikan sekolah ini sangat strategis karena letaknya tepat di pinggir jalan lintas kabupaten.
Sebagai salah satu sekolah menengah kejuruan, SMK Negeri 1 Narmada memiliki 9 (sembilan) Kompetensi Keahlian yaitu Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura (ATPH), Agribisnis Pengolahan Hasil Pertanian (APHP), Alat Mesin Pertanian (AMP), Teknologi Rekayasa dan Reklamasi Hutan (TRRH), Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ), Multimedia (MM), Teknik Kendaraan Ringan (TKR), Teknik
Bisnis Sepeda Motor (TBSM), serta Bisnis Daring dan Pemasaran (BDP). SMK Negeri 1 Narmada memiliki tujuh puluh (70) orang guru dimana empat (4) diantaranya mengemban tugas sebagai wakil kepala sekolah sebagai tugas tambahan.
Tenaga kependidikan (ketatausahaan) yang dimiliki oleh SMKN 1 Narmada berjumlah 25 orang dengan seorang Kepala Tata Usaha berkulifikasi mumpuni. Paada tahun 2020, jumlah peserta didik di SMK Negeri 1 Narmada berjumlah tujuh ratus tujuh puluh tujuh (777). Sarana prasarana yang tersedia cukup mendukung kegiatan pembelajaran dimana terdapat tiga puluh satu (31) ruang kelas, laboratorium IPA, perpustakaan, ruang praktik masing-masing program keahlian.